Review Produk Notifier Fire Alarm Indonesia

review notifier indonesia

Notifier merupakan produk fire alarm yang sudah banyak dikenal. Kali ini saya akan mereview apa saja fitur-fitur, keunggulan maupun kekurangan dari produk Notifier. Produk dari produsen Honeywell ini sudah mengembangkan sayapnya di Indonesia dan menjadi salah satu brand favorit bagi para konsultan maupun kontraktor fire system. Notifier juga sudah mengantongi sertifikat UL, FM, CSFM, MEA, FDNY , City Of Chicago dan ISO 9001.
Notifier sendiri memiliki berbagai varian produk fire alarm, antara lain: Master Control Panel, Annunciator, Photoelectric Smoke Detector, Flame detector, ROR & Fixed Heat Detector, Manual Pull Station, Horn Strobe, Indicator Lamp, Alarm Bell & Module-module pendukung. Kali ini saya akan membahas satu persatu tentang produk-produk tersebut.


Master control panel dari Notifier memliki 2 tipe, yaitu: konvensional & addresable. Untuk mengetahui perbedaan dua tipe tersebut bisa dilihat disini. Notifier MCFA untuk tipe addresable memiliki kapasitas 1 loop & 2 loop. Untuk 1 loop (NFS-320 E) mampu mengkover sebanyak 159 address, sedangkan MCFA 2 loop mampu mengkover 318 address (NFS2 640 E). MCFA ini sudah dilengkapi dengan phone dan juga battery.
review notifier control panel
Notifier Control Panel Addresable NFS-320 E

Notifier Control Panel Addresable NFS2 640 E
Untuk mendownload katalog lengkapnya notifier master control : NFS-320 E , NFS2 640 E

Announciator Fire Alarm biasanya diletakkan pada pos satpam untuk memantau kinerja fire alarm. Announciator sendiri juga memiliki 2 type konvensional dan addressable yang mengikuti tipe control panelnya. Tersedia kapasitas 1 -  10 loop (addressable) dan kapasitas sampai 10 zone (konvensional). Adapun ukuran dari annunciator ini mengikuti besarnya kapasitas, untuk kapasitas 1-3 loop berukuran kecil (FDU-80), kapasitas 3-10 loop pun berukuran besar (LCD 160). Untuk type konvensional sendiri justru berukuran kecil (N-ANN 80)
review notifier announciator
Announciator Addressable FDU-80

review notifier announciator
Announciator Addresable LCD 160

Announciator Konvensional N-ANN 80

Untuk download katalog lengkapnya announciator Notifier : FDU-80 , LCD 160, N-ANN 80

Smoke Detector Notifier mendeteksi asap kebakaran dengan baik. perangkat ini akan memberikan inputan berupa sinyal elektrik yang akan diteruskan ke panel control. Di desain sesuai dengan standar UL 268. Detector jenis ini juga memiliki 2 type: konvensional (SD-651) & addresable (FSP-851). 

review Photoelectric Smoke Detector
Photoelectric Smoke Detector Addresable FSP-851

Untuk download katalog lengkapnya Photoelectric Smoke Detector Notifier : SD-651 , FSP-851 

Flame Detector Notifier berfungsi sebagai pendeteksi api. cara kerja dari Flame Detector adalah mengidentifikasi / mendeteksi api dengan menggunakan metode optik seperti ultraviolet (UV), infrared (IR) spectroscopy dan pencitraan visual flame.  Notifier Flame Detector juga sudah mengantongi sertifikat NFPA & UL FM. Sehingga kualitasnya tidak diragukan lagi. Untuk flame detector ini hanya tersedia type konvensional saja (30-2056B).

review notifier flame detector
Notifier Flame Detector 30-2056B
Untuk download katalog lengkapnya ada disini : 30-2056B

Notifier ROR Heat Detector ini merupakan salah satu produk best seller. Selain memang fungsinya yg untuk mendeteksi kenaikan suhu ruangan, produk notifier ini memang memiliki kualitas bagus. Terdiri dari 2 tipe, yaitu: konvensional (5601 P) dan addressable (FST-851 R). 

review notifier ror detector
Notifier ROR Heat Detector Konvensional 5601 P


review notifier ror addresable
Notifier ROR Heat Detector Addresable FST-851 R

Review Produk Notifier Fire Alarm Indonesia Review Produk Notifier Fire Alarm Indonesia Reviewed by Patigeni on 6:17 PM Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.